KELAKUAN pria pemerkosa dan pembunuh Risty Amalia Putri (5), warga Kampung Tlumpak RT 02 /RW 08, Kelurahan Tandang, Kecamatan Tembalang menuai reaksi keras dari warga setempat. Kemarahan warga nyaris tak terkendali hingga hendak membakar rumah pelaku yang merupakan tetangga korban.
Rata-rata para warga merasa trauma terhadap kebejatan yang dilakukan oleh AM Suli, pria beranak dua bercucu satu itu. Beruntung, muka geram warga berhasil deredam oleh beberapa tokoh masyarakat di kampung setempat. Ketua RT 06, Darno mengatakan, hampir semua warga marah besar terhadap kelakuan pelaku. “Bayangkan korbannya baru umur lima tahun. Saya miris mendengarnya. Risty itu baru akan masuk TK tahun depan,” katanya.
Maka tidak salah jika usai pemakaman, warga kemudian berbondong-bondong mendatangi rumah pelaku bermaksud membakar dan merubuhkannya. Namun akhirnya berhasil ditenangkan. “Saya sendiri mengerti perasaan mereka seperti apa, perasaan keluarga seperti apa. Namun sebagai warga negara, tersangka juga berhak mendapatkan perlakuan hukum sebagaimana hukum yang berlaku. Sehingga kami tetap melarang saat warga bermaksud membakar dan merubuhkan rumah tersangka,” katanya.
Menurut Darno, sebenarnya warga telah merasa jengkel sejak lama. Pelaku diketahui sering membuat onar dan bertindak meresahkan warga. Pelaku juga sering mabuk-mabukan hingga sering mengajak ricuh tetangganya. "Hampir tiap hari, pelaku terus mabuk-mabukan. Jadi warga resah melihat sikap itu," imbuhnya.
Ditandaskannya, jika pun tersangka telah pulang dari masa tahanan, masyarakat setempat telah sepakat menolak kehadiran tersangka di kampu
ng tersebut. "AM Suli, tidak akan diterima warga. Namun jika keluarganya yang lain masih bisa diterima," tambahnya.
Meski demikian, setelah pelaku diringkus polisi dan digelandang ke Mapolrestabes, rumah tersangka terlihat tertutup sepi. Para keluarga tersangka menghilang entah ke mana. “Kepergian keluarga tersangka juga tanpa memberitahukan kepada warga kami,” kata Darno. (abm)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar