Blogger Widgets

Usai Ngantar Istri Kerja, Rozak Tercengang Rumahnya Terbakar

Diposting Unknown jam 11.35
TEMBALANG- Insiden tragis menimpa Abdul Rozak (23), warga Jalan Tunggu Raya RT 02/RW 09 Kelurahan Meteseh, Kecamatan Tembalang, Semarang. Usai mengantarkan istri bekerja, ia hanya bisa tercengang melihat api sudah melumat sebagian rumahnya.

Ia hanya bisa pasrah melihat barang-barang berharga yang disimpan di dalam satu kamar miliknya ludes dilalap si jago merah. Beruntung, warga sekitar yang susah payah membantu evakuasi akhirnya berhasil memadamkan api.

"Mulanya saya melihat asap hitam dari kejauhan. Saya kira ada bakar-bakaran di sawah. Tapi setelah saya amati kok makin besar. Ketika saya mendekat, ternyata ada api berasal dari kamar Rozak," kata saksi Anggarlis (42), tetangga korban di lokasi kejadian, Rabu (20/2/2013).

Dikatakannya, kebakaran terjadi sekitar pukul 08.00. Mendapati api berkobar, Anggarlis langsung berteriak histeris meminta pertolongan. Ia berusaha memanggil nenek korban, Masroah yang biasanya tinggal di rumah tersebut.

Namun Masroah pagi itu tidak berada di rumah. Ia sedang main di rumah ponakannya tak jauh dari rumah lokasi kejadian. Tak lama kemudian, Masroah mengetahui rumah yang biasa ia tinggali terbakar. Ia lantas berteriak meminta tolong. Saat itu warga masih sedikit, sebelum akhirnya sejumlah warga berhamburan di lokasi kejadian.

"Saat saya sampai di lokasi, api sudah berkobar. Saya panik, tidak bisa berbuat apa-apa kecuali berteriak minta tolong. Apinya semakin membesar," ujar Masroah.

Dibantu warga sekitar, ia berusaha memadamkan dengan peralatan sederhana, tapi api tetap saja menjalar melalap barang-barang berharga. Atas usaha keras warga sekitar, akhirnya api berhasil dijinakkan setelah beberapa warga mengambil dua Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dari mini market tak jauh dari lokasi kejadian. "Hanya satu kamar yang habis terbakar. Itu kamar yang ditempati cucu saya Rozak. Satu kamar lain sempat tersulut, nyaris turut terbakar." ungkap Masroah yang masih syok.

Sedangkan Rozak tiba di lokasi kejadian setelah api telah meluluhlantahkan kamar miliknya selama setengah jam. Barang-barang seperti televisi, almari, kasur, DVD player, dan lain-lain ludes terbakar.

"Ada uang juga di kasur, jumlahnya lumayan banyak," kata Rozak yang enggan menyebut jumlah pastinya. Dia hanya memperkirakan kerugian mencapai belasan juta.

Tim kepolisian dari Polsek Tembalang masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memintai keterangan sejumlah saksi. Berdasarkan keterangan saksi-saksi, dugaan sementara, api berasal dari sebuah obat nyamuk bakar yang ditinggal dalam pososi menyala di kamar Rozak. Namun demikian, penyelidikan masih dilakukan untuk mengetahui penyebab kebakaran secara pasti. (G-15/LSP)
by: red

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Korupsi


Siapa lagi? »

Peristiwa


Arsip Peristiwa »

Berita


Arsip Berita »

Modus


Arsip Modus »

Jeng-jeng


Arsip Jeng-jeng »

Kasus


Arsip Kasus »

Horor Kota


Arsip Horor Kota »

Kriminal


Arsip Kriminal »

Tradisi Budaya


Selanjutnya »

Politik Itu Kejam


Simak Selanjutnya? »

Komunitas Pembaca


*) Tulis peristiwa di sekitar Anda, kirimkan ke email redaksi kami: singautara79@gmail.com

Citizen Journalism


Siapa lagi yang nulis? »

Wong Kene


Arsip Wong Kene »