Nyolong Sepeda Onthel, Romadhon Remuk Digebuki
SEMARANG - Berdalih tidak punya uang untuk membelikan sepeda onthel buat anaknya, Romadhon (35) nekat mencuri di tempat parkir MTs Watoniyah, Jalan KH. Abdur Rosyid Nomor 182, Bugen, Tlogosari Wetan, Pedurungan, Senin (01/4). Alhasil, warga Jalan Citarum Semarang itu harus rela menjadi sasaran amuk massa yang memergoki aksinya.
Menurut keterangan saksi, Maktub (30) warga setempat, peristiwa terjadi sekitar pukul 08.30. Ia tersentak begitu mendengar suara perempuan berteriak maling. Seketika bersama warga lain, Maktub melihat seorang laki-laki sedang tergesa mengayuh sepeda merk Polygon warna ungu milik seorang siswi MTs Watoniyah.
"Perempuan itu menunjuk ke arah laki-laki itu, lalu saya sama warga lain mengejar," kata Maktub di lokasi
Ketangkap basah, Romadhon hanya berusaha menutupi organ vitalnya saat menjadi sasaran amuk massa. Puluhan bogem mentah serta benda keras mengarah ke bagian kepala dan tubuhnya. Bukan hanya itu, sepeda motor milik pelaku yang diparkir tak jauh dari lokasi juga menjadi sasaran amuk massa dan hampir dibakar.
"Dia bawa motor, sepedanya itu sepertinya mau dituntun sambil naik motor," terangnya.
Romadon mengaku aksi nekatnya dilakukan untuk memenuhi permintaan anaknya yang terus merengek minta dibelikan sepeda. Namun karena tidak punya uang, ia ambil jalan pintas, mencuri.
"Saya tidak punya uang. Sepeda itu buat anak saya," aku Romadon yang jaketnya berlumuran darah.
Aksi massa itu akhirnya bisa teredam saat petugas Polsek Pedurungan tiba di lokasi kejadian. Beserta barang bukti berupa sepeda merk Polygon dan sepeda motor miliknya, Romadhon akhirnya digelandang ke Mapolsek Pedurungan. (top/LSP)
by: red
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar