Tas Karyawati Bank Disambar Jambret
SEMARANG- Kejahatan bisa menimpa siapa, kapan dan di mana saja. Semula memang sudah berhati-hati dan waspada, namun apa boleh buat jika ternyata di jalanan disatroni jambret.
Itulah yang menimpa seorang karyawati bank Dity Arista Pramerina (24), warga Jalan Erlangga No 56 RT 02/RW 04, Kelurahan Antapani Tengah, Semarang Selatan, kemarin. Saat dia berangkat kerja dengan berjalan kaki, di Jalan A Yani dekat SPBU, tiba-tiba seorang pengendara tak dikenal menyambar tas berisi laptop yang dicangklongnya.
Alhasil, tas berisi laptop merk Acer beserta beberapa surat penting lainnya bablas digondol penjambret jalanan itu. “Saat kejadian, sekitar pukul 07.15, kondisi jalanan sedang ramai, karena memang pagi orang-orang hendak berangkat bekerja,” katanya saat melapor di Mapolrestabes, kemarin.
Korban mengaku setiap kali berangkat kerja memilih berjalan kaki menuju tempat kerjanya di sebuah Bank di Jalan A Yani 149 Semarang. "Tempat kerja saya memang cukup dekat jadi saya lebih suka jalan kaki,” katanya.
Namun begitu sampai di samping SPBU Jalan A Yani, Dity didatangi seorang pemuda mengendarai motor. “Saya tidak mengetahui, tiba-tiba dia menyambar dan merampas paksa,” katanya.
Selain kaget, dia nyaris terjatuh akibat ditarik paksa. Namun akhirnya Dity tak mampu mempertahankannya. “Dia menarik dengan keras, maka tas saya terlepas,” katanya.
Setelah berhasil mengambil tas, pemuda itupun kemudian tancap gas. Dity berusaha mengejar dan berteriak minta tolong semampunya. Namun karena pelaku mengendarai sepeda motor, maka dengan cepat kabur meninggalkan korban. Dity kemudian melaporkan kejadian itu ke Mapolrestabes. (abm)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar